Penyerahan Piagam Purnakarya dan Dana Kesetiakawanan kepada Pegawai Purnatugas Bulan Maret 2025 oleh Korpagama

Korps Pegawai Universitas Gadjah Mada (KORPAGAMA) memberikan Piagam Purnakarya dan Dana Kesetiakawanan pada Jumat (28/2) di kantor KORPAGAMA PUSAT, Bulaksumur B6, Yogyakarta. Piagam Purnakarya dan Dana Kesetiakawanan diberikan kepada 17 anggota KORPAGAMA dari berbagai unit kerja yang memasuki masa purnabakti.

“Piagam Purnakarya dan Dana Kesetiakawanan diberikan atas jasa-jasa mereka selama menjadi anggota KORPAGAMA. Piagam ini merupakan bukti pernah menjadi pegawai dan mengabdi di UGM dan sebagai kenang-kenangan bagi para purnabakti” ucap Dr. Sigid Riyanto, S.H., M.Hum. selaku wakil ketua harian KORPAGAMA. read more